UU Omnibus Law Cipta Kerja Patriarkis, Menyingkirkan Buruh Perempuan

 

Setelah melalui berbagai gelombang perlawanan di berbagai daerah, akhirnya UU Omnibus Law Cipta Kerja (UU Cilaka) disahkan di tengah ancaman pandemi yang tak kunjung turun. Padahal, pengesahan ini bisa memicu gelombang demonstrasi besar – besaran dengan resiko terpapar Covid 19. Buruh perempuan yang menjadi bagian gelombang demonstrasi ini sangat menyadari resiko bahaya Covid 19 yang hadir di depan mata, namun virus lain bernama UU Cilaka ini membuat kami tidak memiliki pilihan selain turun ke jalan.

Dian Septi Trisnanti- Konde.co

Mengapa Kami Menolak UU CIlaka Omnibus Law? Terdapat landasan kuat mengapa kami menolak  UU CIlaka Omnibus Law. 

Sejak awal digagas, UU Cilaka tidak dilakukan dengan transparan dan tidak melibatkan beragam elemen rakyat yang terdampak secara langsung. Susunan satgas Omnibus Law didominasi oleh para pengusaha yang sarat kepentingan bisnis. Suara kami, tidak didengar apalagi diberi hak untuk berbicara.

Bagi kami, UU Cilaka Omnibus Law berwatak patriarkis yang dirancang untuk melindungi penguasa dan pemilik modal, serta menundukkan kelompok yang tidak memiliki kekuasaan. Dalam hal ini, buruh perempuan adalah kelompok tak punya kuasa, yang paling rentan ditundukkan dan disingkirkan. 

Dengan wataknya yang patriarkal, Omnibus Law Cipta Kerja mengabaikan kerja reproduksi yang banyak ditumpukan pada perempuan, meski sistem ekonomi yang ada saat ini bersandar pada kerja – kerja reproduksi. Tak heran bila kemudian hak reproduksi perempuan kerap diabaikan karena dianggap ‘tidak produktif’. 

Disahkannya sistem pengupahan berdasarkan per satuan waktu, per satuan hasil dalam pasal 88 B, UU Cilaka Omnibus Law, berpotensi mengarah pada upah per jam, sehingga aspek – aspek reproduksi buruh (beristirahat, memulihkan diri dari sakit di jam kerja, termasuk ketika sedang haid, hamil, pasca keguguran) yang merupakan tumpuan utama produktivitas buruh justru terancam tidak ditanggung dalam upah. Potensi upah per jam (berdasarkan satuan waktu) juga terlihat dalam revisi pasal 92 ayat (2) terkait struktur skala upah yang akan digunakan sebagai pedoman penetapan upah berdasarkan satuan waktu . 

Jika ini diberlakukan, upah ‘take home pay’ yang diterima buruh bisa lebih rendah dari UMP. Sementara itu, keberadaan Upah Minimum Kota/ Kabupaten atau UMK berpotensi hilang karena gubernur tidak wajib menerapkan UMK. UMK hanya dapat disahkan apabila memenuhi syarat tertentu yang bahkan tidak ada kejelasannya daam pasal 88 C ayat (2) UU Cilaka Omnibus Law. UU Cilaka juga tidak menjamin tidak adanya upah padat karya yang sebelumnya disahkan di beberapa daerah yang mengatur upah di industri padat karya adalah diperbolehkan di bawah Upah Minimum Provinsi/ UMP.

Alasan bahwa industri padat karya adalah potensial bagi kemajuan ekonomi justru dijadikan kesempatan untuk bisa mempreteli hak buruh padat karya yang mayoritas adalah perempuan. Di sisi lain, celah – celah pelanggaran hak cuti haid, hamil dan melahirkan yang seringkali dilakukan oleh pengusaha justru tidak diperkuat perlindungannya dalam UU Cilaka.

Sejak awal disahkannya, sistem kontrak menjadi momok menakutkan, tak terkecuali bagi buruh perempuan yang banyak terserap di sektor informal dan industri padat karya. Dalam prakteknya di lapangan, banyak dari kami berstatus kontrak seumur hidup meski diatur bahwa sistem kontrak dibatasi selama dua tahun dan hanya boleh diperpanjang selama satu tahun. Namun, faktanya banyak buruh bersatatus kerja kontrak selama belasan tahun. 

Pelanggaran – pelanggaran tersebut justru dikukuhkan oleh UU Cilaka Omnibus Law dengan dihapuskannya pasal 59 UUK No.13/2003. Maka, buruh perempuan yang mayoritas terserap di sektor informal (pekerja rumahan, Pekerja Rumah Tangga/ PRT, dll) dan sektor industri padat karya makin tidak terlindungi. 

Dengan menjadi buruh kontrak seumur hidupnya, buruh perempuan yang selama ini berperan sebagai kepala keluarga (tanpa pengakuan) menjadi semakin tidak sanggup menghidupi keluarga sehingga kemiskinan sistematis semakin dilanggengkan.

Lalu, apakah bila dengan susah payah akhirnya berstatus kerja tetap, maka kami akan sejahtera? Nanti dulu. Cukup banyak jebakan agar kami terus berada di kubangan kemiskinan supaya segelintir penguasa oligarki dan pemodal itu tetap bisa kaya raya. Uang pesangon yang didambakan, pada akhirnya beberapa itemnya dihapus dalam pasal 156, yaitu (1) Menghapuskan uang pesangon bagi buruh yang mendapatkan surat peringatan. Padahal pada pasal 161, buruh berhak mendapatkan surat peringatan. 

Hal ini membuat pengusaha bisa merasa enteng mengeluarkan surat peringatan tanpa alasan yang jelas. Dalam praktek di lapangan tindakan semena –mena ini kerap ditemui, terlebih bagi buruh yang vocal atau berserikat; (2) penghapusan uang pesangon bagi buruh yang di PHK atau pemutusan hubungan kerja karena peleburan, pergantian kepemilikan; (3) penghapusan uang pesangon bagi buruh yang di PHK karena perusahaan merugi 2 tahun dan pailit ; (4) penghapusan uang santunan berupa pesangon bagi ahli waris atau keluarga apabila buruh meninggal; (5) penghapusan uang pesangon bagi buruh yang di PHK karena akan memasuki usia pensiun. 

Baiklah, bagi kami berstatus kontrak seumur hidup dijadikan keniscayaan, menjadi buruh tetap adalah istimewa dan itupun dengan hak pesangon yang sebagian hilang. Sudah jatuh, tertimpa tangga, tertabrak mobil.

Mungkin, bagi para wakil rakyat kami bukanlah manusia yang perlu hidup layak dan sejahtera dengan bahagia secara mental karena punya cukup waktu bersama keluarga. Hak cuti yang menyediakan waktu kami bisa mencurahkan kasih sayang untuk keluarga direnggut begitu saja. UU Cilaka tidak mencantumkan hak cuti panjang selama dua bulan bagi buruh yang sudah bekerja 6 tahun secara terus menerus dan menyerahkannya pada perusahaan atau perjanjian kerja yang disepakati. 

Dalam hal ini, para wakil rakyat menutup mata terhadap posisi subordinat buruh di hadapan perusahaan, terlebih buruh perempuan yang tersubordinat bukan saja dalam hal relasi antara atasan dan bawahan namun juga relasi kuasa patriarkal yang sudah membudaya secara sistematis dalam seluruh aspek kehidupan.  

Adalah hal yang kecil kemungkinan terdapat ruang setara dalam bernegosiasi dengan pengusaha untuk menghasilkan perjanjian kerja yang lebih berpihak pada kepentingan buruh. Selain itu, terancam hilangnya cuti tahunan ini memperberat beban buruh perempuan di masa pandemi yang dituntut mendampingi anak belajar di rumah. Sebuah tanggung jawab yang secara sistematis dibebankan kepada perempuan namun tak pernah diakui sebagai kerja sehingga tidak pernah masuk dalam komponen upah dalam bentuk tunjangan anak.

Parlemen Jalanan adalah Keniscayaan, Keluar Dari Rumah dan Tempat Kerja Dan Duduki Istana

Perjuangan kaum buruh tidak akan pernah utuh tanpa keterlibatan penuh kaum perempuan di dalamnya. Kami, buruh perempuan adalah bagian dari kekuatan kaum buruh. Tanpa kerja reproduksi perempuan dan kerja perempuan di ranah produksi, roda ekonomi akan berhenti. Eksploitasi terhadap perempuan telah menjadi basis kekayaan pemilik modal dan terus dilanggengkan agar sistem ekonomi ini tidak runtuh.

Saya bersama para buruh perempuan menyatakan sikap menolak pemiskinan, penundukan dan penyingkiran oleh UU Cilaka Omnibus Law dan siap turun ke jalan dan kami menuntut kepada pemerintah:

1. Cabut UU Cilaka Omnibus Law

2. Fokus pada penanganan pandemi Covid 19 yang mengancam hidup rakyat banyak

3. Pastikan Jaminan Perlindungan Hak Reproduksi Buruh Perempuan (cuti hamil melahirkan, cuti haid, cuti keguguran, K3 bagi buruh hamil)

Dan, kami mengajak pada seluruh buruh perempuan baik yang bekerja di sektor formal maupun informal, industri padat karya, pekerja rumahan, ibu rumah tangga, PRT untuk bersama- sama keluar rumah, keluar dari tempat kerja dan menduduki istana hingga tuntutan terpenuhi. Panjang umur perlawanan. Hidup Buruh Perempuan

(Foto/ Ilustrasi: Pixabay)

Dian Septi Trisnanti, Departemen Perempuan Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia/ KPBI

Tim Konde.co

Konde.co lahir pada 8 Maret 2016 untuk mengelola ruang publik dari sudut pandang perempuan dan minoritas sebagai bagian dari kesadaran dan daya kritis, menghadirkan penerbitan artikel di website, produksi video/ film, dan informasi/ pengetahuan publik.Kini dikelola oleh individu-individu yang mempunyai kesamaan dalam memandang perempuan dan minoritas.
Republikasi artikel ini, klik tombol di bawah

Creative Commons License

1. Silakan lakukan republikasi namun tidak boleh mengedit artikel ini, cantumkan nama penulis, dan sebut bahwa artikel ini sumbernya dari konde.co, tautkan URL dari artikel asli di kata “konde.co”. Anda bebas menerbitkan ulang artikel ini baik online maupun cetak di bawah lisensi Creative Commons.

2. Artikel kami juga tidak boleh dijual secara terpisah atau menyebarkannya ke pihak lain demi mendapatkan keuntungan material.

Let's share!