Martha Christina Tiahahu, Perjuangan Perempuan Muda dari Maluku

“Pada umur 17 tahun, Martha Christina Tiahahu sudah melakukan perlawanan terhadap Belanda. Di usianya yang ke 18 tahun, ia ditangkap Belanda. Martha sama sekali tak mau menerima pemberian dari Belanda, termasuk memutuskan mogok makan ketika ditangkap, karena ia tak mau makan makanan apapun yang diberikan penjajah Belanda.”

*Poedjiati Tan- www.Konde.co

Jakarta, Konde.co- Dua ratus dua tahun lalu, tepatnya 2 Januari 1818, seorang perempuan muda dan pemberani, Martha Christina Tiahahu, meninggal dunia di atas kapal Belanda dalam perjalanan dari Maluku menuju Jawa.

Jenazah Martha Christina Tiahahu kemudian disemayamkan di Laut Banda. Martha Christina Tiahahu kemudian dinobatkan sebagai pahlawan nasional pada tahun 1969. Ini dikarenakan perjuangannya yang tak gentar dalam membela daerahnya melawan penjajah Belanda di abad itu.

Martha Christina Tiahahu terlahir di era penjajahan, yaitu pada 4 Januari 1800 di Nusa Laut, Maluku. Perempuan dari desa Abubu di Pulau Nusalaut ini sudah kehilangan ibunya sejak masih kecil,  ia tinggal bersama ayahnya yang merupakan seorang pemimpin perlawanan rakyat Maluku, Kapitan Paulus Tiahahu.

Martha sejak kecil terkenal berkemauan keras dan pemberani. Kemanapun sang ayah pergi, ia selalu mengikutinya. Bahkan ia ikut serta sang ayah saat menghadiri rapat perencanaan perang. Martha sudah terbiasa dengan segala pertempuran dan strategi perang.

Martha adalah tokoh perjuangan yang unik, ia bertempur di usianya yang masih remaja serta memberi semangat kepada para perempuan lainnya agar ikut membantu di medan pertempuran. Hal tersebut membuat pihak Belanda  kewalahan menghadapi pasukan perempuan yang ikut berjuang.

Bersama dengan sang ayah Paulus Tiahahu, pasukan Maluku berhasil menggempur tentara kolonial yang menguasai Pulau Saparua, Kabupaten Maluku Tengah. Mereka bahkan berhasil merebut Benteng Duurstede.

Peperangan di Saparua terus berkobar dengan sengit, namun karena semakin berkurangnya persenjataan pasukan rakyat, mereka terdesak dan mundur ke pegunungan Ulath-Ouw.

Pasukan Belanda yang berusaha mengejar kawanan pejuang berhasil dipukul mundur. Bahkan pimpinan mereka, Richemont tertembak mati. Begitu juga dengan Meyer yang menggantikan Richemont.

Belanda menyerang terus, tak lama para pejuang kehabisan peluru sehingga mereka bertahan dengan lemparan batu. Pertempuran sengit di Desa Ulath-Ouw inilah yang menjadi akhir perjuangan pasukan rakyat, mereka ditangkap, termasuk Martha Christina dan sang ayah Kapitan Tiahahu.

Para pejuang yang tertangkap diadili dan bahkan dihukum mati, termasuk Kapitan Tiahahu. Sementara itu Martha Christina dibebaskan karena usianya yang masih muda, yaitu 17 tahun.

Meninggalnya sang ayah membuat Martha sangat sedih. Tapi ia tidak ingin berlarut dalam kesedihan. Ia kembali mengangkat senjatanya dan kembali melakukan pemberontakan terhadap Belanda sehingga ia kembali ditangkap bersama dengan 39 pemberontak lainnya oleh Belanda.

Martha bersama pemberontak lainnya yang berhasil ditangkap akhirnya diangkut dengan kapal Evertzen untuk diasingkan ke Pulau Jawa. Di atas kapal, ia mogok makan dan sama sekali tidak mau menerima pemberian Belanda. Kondisinya semakin memburuk hingga akhirnya jatuh sakit. Pada taggal 2 Januari 1818, hanya 2 hari sebelum usianya genap 18 tahun, Martha menghembuskan napas terakhir.

Tidak semua orang memiliki keberanian untuk berjuang mengangkat senjata di garis depan. Tapi nyatanya ada seorang perempuan muda belia berani berjuang menentang para penjajah. Kita semua mengagumi semangat dan perjuangan Martha Christina Tiahahu dalam melawan penjajah.

Agar para pelajar di Indonesia lebih mengetahui keteladanan pahlawan muda belia ini, Pendidikan.ID, sebuah edutech di Indonesia menerbitkan sebuah komik sejarah dengan judul “Pejuang Muda dari Timur” yang dapat dibaca secara gratis oleh masyarakat Indonesia, khususnya para pelajar.

Dari pernyataan pers yang diterima Konde.co, komik sejarah dengan jumlah 33 halaman ini dapat diunduh gratis dari mobile aplikasi “Kipin School 4.0” yg tersedia di Android, IOS & Windows 10. contoh komik (pdf), screenshoot & artikel (ms word) bisa didownload dari: http://pendidikan.id/martha-tiahahu.zip

Komik ini sebagai salah satu cara untuk menghargai pahlawan dan mengkampanyekan tentang perjuangan pahlawan perempuan di Indonesia.

(Foto: tokoh.co.id)

Tim Konde.co

Konde.co lahir pada 8 Maret 2016 untuk mengelola ruang publik dari sudut pandang perempuan dan minoritas sebagai bagian dari kesadaran dan daya kritis, menghadirkan penerbitan artikel di website, produksi video/ film, dan informasi/ pengetahuan publik. Kini dikelola oleh individu-individu yang mempunyai kesamaan dalam memandang perempuan dan minoritas.
Republikasi artikel ini, klik tombol di bawah

Creative Commons License

1. Silakan lakukan republikasi namun tidak boleh mengedit artikel ini, cantumkan nama penulis, dan sebut bahwa artikel ini sumbernya dari konde.co, tautkan URL dari artikel asli di kata “konde.co”. Anda bebas menerbitkan ulang artikel ini baik online maupun cetak di bawah lisensi Creative Commons.

2. Artikel kami juga tidak boleh dijual secara terpisah atau menyebarkannya ke pihak lain demi mendapatkan keuntungan material.

Let's share!